Pemerintah Kabupaten Manokwari, Papua Barat melalui Bunda PAUD dan Dinas Pendidikan setempat menggelar lomba PAUD berkualitas, guru kreatif, dan anak berprestasi sebagai upaya meningkatkan mutu layanan pendidikan anak usia dini di daerah itu.

Ketua Bunda PAUD Manokwari Febelina Indou di Manokwari, Selasa, mengatakan kegiatan tersebut menjadi momentum penting untuk mendorong kreativitas para guru, lembaga pendidikan, dan anak-anak usia dini agar terus berinovasi dan berprestasi.

“Pendidikan anak usia dini merupakan fondasi utama dalam membentuk karakter, nilai moral, dan kecerdasan anak bangsa. Melalui guru yang kreatif serta lembaga yang berkualitas, kita berharap lahir generasi emas yang cerdas, beriman, dan berakhlak mulia,” ujar Febelina.

Kegiatan yang digelar bekerja sama dengan Dinas Pendidikan dan lembaga PAUD Yayasan Cahaya Bagimu Negeri itu diikuti oleh 208 peserta dari berbagai lembaga PAUD di Manokwari, terdiri atas 109 peserta dari taman kanak-kanak (TK) dan 99 peserta dari kelompok bermain (KB).

Lomba tersebut meliputi tiga kategori, yakni lembaga PAUD berkualitas terbaik, guru kreatif dengan inovasi pembelajaran, serta anak berprestasi. Penilaian dilakukan terhadap karya dokumentasi inovasi pembelajaran yang dikembangkan oleh masing-masing peserta.

Bupati Manokwari, Hermus Indou, dalam sambutannya menyatakan pendidikan anak usia dini harus menjadi perhatian bersama karena menjadi dasar bagi pembangunan sumber daya manusia di masa depan.

“PAUD berkualitas adalah PAUD yang mampu memberikan layanan pendidikan holistik dan integratif. Guru kreatif harus mampu menciptakan suasana belajar yang menyenangkan, menarik, dan menantang bagi anak-anak,” ujar Hermus.

Ia mengapresiasi pelaksanaan lomba tersebut yang dinilainya dapat memperkuat kolaborasi antara pemerintah, pendidik, dan masyarakat dalam memajukan pendidikan anak usia dini di Manokwari.

Hermus juga menegaskan komitmen Pemkab Manokwari untuk terus meningkatkan kapasitas guru PAUD melalui pelatihan, workshop, dan studi banding, serta mendorong partisipasi pihak swasta dalam mendukung pengembangan pendidikan anak usia dini.

“Dengan kerja sama yang baik antara pemerintah, swasta, dan masyarakat, kita bisa mewujudkan PAUD yang berkualitas dan merata di seluruh wilayah Manokwari,” tambahnya.

Pelaksanaan lomba berlangsung sejak 27 Oktober hingga 11 November 2025, dimulai dari tahap pendaftaran, penilaian awal, penilaian akhir, hingga pengumuman pemenang dan pemberian hadiah oleh Bunda PAUD Manokwari.

Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat semangat kebersamaan antar satuan PAUD sekaligus menjadi ajang berbagi pengalaman bagi para pendidik dalam menciptakan pembelajaran yang kontekstual dan menyenangkan.

Pewarta: Ali Nur Ichsan

Editor : Evarianus Supar


COPYRIGHT © ANTARA News Papua Tengah 2025