Wasior (ANTARA) - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Teluk Wondama, Papua Barat menyatakan empat puskesmas di kabupaten itu telah siap menjalani akreditasi oleh tim dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) pada Desember 2025.
Pelaksana Tugas Kepala Dinkes Teluk Wondama Gerson Paduai di Wasior, Sabtu, mengatakan empat puskesmas itu, Puskesmas Sobey, Puskesmas Rasiei, Puskesmas Nikiwar, dan Puskesmas Roswar.
"Bulan lalu sudah teregistrasi dan Desember besok, tim akreditasi dari Kemenkes akan turun survei," kata dia.
Dia menjelaskan apabila keempat puskesmas tersebut memperoleh akreditasi maka berhak menerima dana Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) Kemenkes pada 2026 untuk berbagai kegiatan promotif dan preventif.
BOK menjadi salah satu penopang utama dalam meningkatkan kualitas layanan dasar puskesmas, seperti penyuluhan kesehatan, imunisasi, pelayanan ibu dan anak, dan program perbaikan gizi masyarakat.
"Kalau sudah terima BOK, maka bisa mem-backup kegiatan puskesmas baik di dalam gedung maupun di luar gedung," ujarnya.
Saat ini, kata Gerson, 13 di antara 14 puskesmas di Teluk Wondama sudah memenuhi persyaratan ketersediaan tenaga kesehatan, yaitu minimal satu dokter umum dan delapan tenaga kesehatan lainnya.
Pihaknya berharap, penerimaan seleksi calon aparatur sipil negara (ASN) periode mendatang memprioritaskan formasi kesehatan untuk menjawab pemerataan distribusi ke seluruh puskesmas.
“Supaya mutu dan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat melalui puskesmas, mengalami peningkatan dari tahun ke tahun," ucap dia.
Sebelumnya, Wakil Bupati Teluk Wondama Anthonius Alex Marani menegaskan bahwa pemerintah kabupaten berkomitmen memperkuat pelayanan kepada masyarakat, khususnya di sektor kesehatan.
Pemerataan tenaga medis dilakukan secara bertahap sesuai kemampuan keuangan daerah, namun program penurunan stunting dan perbaikan gizi anak akan tetap menjadi prioritas utama.
"Kami mengapresiasi kerja keras dan dedikasi tenaga kesehatan, meski menghadapi keterbatasan fasilitas dan medan pelayanan yang menantang," ujar dia.
