Timika (ANTARA) - Pemerintah Distrik Mimika Timur Jauh di Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah membutuhkan sedikitnya 500 unit rumah sehat dan layak huni untuk masyarakat yang bermukim di empat kampung (desa).
Kepala Distrik Mimika Timur Jauh Yulius Katagame di Timika, Rabu, mengatakan masih banyak warganya belum memiliki rumah tinggal dan terpaksa menumpang pada rumah orang tua atau keluarga mereka.
"Banyak warga kami yang tidak memilik rumah layak huni. Dalam satu rumah itu bisa ditempati oleh tiga sampai empat kepala keluarga. Total kebutuhan rumah layak huni di Mimika Timur Jauh sekitar 500-an unit," kata Yulius.
Wilayah Distrik Mimika Timur Jauh yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Asmat, Provinsi Papua Selatan mencakup lima kampung, yaitu Fanamo, Omawita, Ohotya (Otakwa), Amamapare (Pulau Karaka) dan Ayuka (Pet 11).
Adapun jumlah penduduk di wilayah itu mencapai lebih dari 4.000 jiwa dengan jumlah KK mencapai lebih dari 1.000.
Yulius menyebut di Kampung Ohotya terdapat 137 KK tidak memiliki rumah layak huni, dimana 77 KK diantaranya sama sekali tidak memiliki rumah tinggal sendiri.
Sementara di Kampung Fanamo terdapat 33 KK menempati rumah tidak layak huni dan 97 KK sama sekali tidak memiliki rumah.
Di Kampung Omawita terdapat 38 KK menempati rumah tidak layak huni dan 68 KK tidak memiliki rumah tinggal sendiri.
Adapun di Kampung Amamapare, seluruh penduduk di Pulau Karaka yang berjumlah 141 KK menempati rumah panggung yang tidak layak huni.
Ironisnya, Pulau Karaka tersebut letaknya hanya beberapa ratus meter dari pelabuhan cargo doc dan pelabuhan pengapalan konsentrat PT Freeport Indonesia.
"Hanya di Kampung Ayuka yang semua rumah penduduknya masuk kategori layak huni, karena dibangun oleh PT Freeport Indonesia pada era akhir 1990-an hingga awal tahun 2000-an. Tapi, banyak juga KK yang belum punya rumah," kata Yulius.
Ia berharap ke depan ada program perbaikan rumah warga ataupun program pembangunan rumah baru oleh Pemkab Mimika maupun Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman serta pihak-pihak terkait lainnya agar masyarakat Mimika Timur Jauh merasakan sentuhan pembangunan oleh pemerintah.
"Kita harapkan demikian, karena memang realitas sosial masyarakat kami di Mimika Timur Jauh membutuhkan sekali bantuan perumahan baik untuk pembangunan baru ataupun renovasi rumah yang sudah ada," ujar Yulius.
Kadistrik: Distrik Mimika Timur Jauh butuh 500 unit rumah layak huni
Rabu, 19 November 2025 16:59 WIB
Kondisi rumah penduduk di Kampung Amamapare Pulau Karaka, Distrik Mimika Timur Jauh, Kabupaten Mimika berbentuk panggung dengan dinding dari bahan kayu dan tripleks bekas sangat tidak layak untuk ditempati. ANTARA/Marsel Balawanga
